Makmum (Film)
Makmum adalah film horor Indonesia yang dirilis pada 15 Agustus 2019. Film ini merupakan adaptasi dari film pendek berjudul sama karya Riza Pahlevi yang telah meraih berbagai penghargaan. Hadrah Daeng Ratu menyutradarai film ini, dengan Dheeraj Kalwani sebagai produser, serta diproduksi oleh Blue Water Films dan Dee Company.
Film ini menandai kali pertama Titi Kamal mencoba genre horor, dan ia beradu akting dengan Ali Syakieb, Tissa Biani, Adila Fitri, Bianca Hello, Jajang C. Noer, dan Reny Yuliana.
Sinopsis
Sejak Rini (Titi Kamal) kembali menginap di asrama untuk merawat Bu Kinanti (Jajang C. Noer) yang kesehatannya memburuk, sosok gaib yang disebut Makmum oleh para penghuni asrama semakin sering mengganggu. Rosa (Reny Yuliana), pemimpin asrama yang baru, tidak menggubris ketakutan tiga siswi yang dilarang pulang selama liburan karena nilai buruk mereka: Nurul (Tissa Biani), Nisa (Bianca Hello), dan Putri (Adila Fitri).
Intensitas kesurupan yang dialami Putri terus meningkat, membuat suasana di asrama semakin tidak kondusif. Rini menyadari ada yang tidak beres dan berusaha membantu para siswi serta menguak misteri di balik gangguan tersebut. Namun, ia tidak menyadari bahwa nyawanya sendiri sedang dalam bahaya.